Latest News

Smartfren CE682 di Fedora 17

By Admin - Minggu, 12 Mei 2013

Sebelumnya saya pernah membuat beberapa artikel untuk mengkoneksikan modem di beberapa distro Linux. Tapi untuk Fedora 17 kali ini sedikit berbeda, bukan cuma diinstal wvdial saja, tapi juga merubah sedikit konfirasi file. Saya berterima kasih kepada forum Fedora Indonesia, akhirnya ketemu solusinya setelah berkutat berjam jam karena belum menemukan solusi.

Berlanjut ke pembahasan. Berikut langkah-langkahnya:

1. Login root
$ su

2. Install wvdial dulu seperti biasa (karena modem belum terinstall bisa menggunakan wireless dulu)
# yum install wvdial

3. Wvdial sudah terinstall, kemudian deteck modem smart yang kita gunakan
# lsusb
terdetek masih ID 201e:1023
Bus 002 Device 006: ID 201e:1023 
berarti masih menandakan sebagai CD-Drive, kita eject dulu
# eject /dev/sr1
cek lagi menggunakan lsusb. bila sudah berubah menjadi 201e:1022 berarti sudah benar dan melanjutkan ke step 4.

4. Kemudian edit konfigurasi boot file
# nano /boot/grub2/grub.cfg
Pada baris perintah linux /boot/vmlinuz-3.3.4-5.fc17.i686…LANG=en_US.UTF-8 tambahkan perintah usbserial.vendor=0x201e usbserial.product=0x1022 di belakangnya dan jangan lupa di-save, vmlinuz-3.1.2-1.fc16.i686 tidak harus sama. Ini adalah versi kernel anda, hanya rubah pada kernel terbaru saja. Tidak harus pada semua kernel anda rubah. Karena di Linux kita bisa meng-install beberapa kernel sekaligus tanpa menghilangkan yang lama. Kernel lama tersebut untuk antisipasi jika kernel yang baru tidak stabil.

5. Rubah konfigurasi /etc/wvdial.conf seperti berikut :
[Dialer smart]
Init1 = ATZ
Init2 = ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0
Stupid Mode = 1
Modem Type = Analog Modem
Command Line = ATDT
ISDN = 0
New PPPD = yes
Phone = #777
Modem = /dev/ttyUSB0
Username = smart
Password = smart
Baud = 460800


6. Tancapkan modem, kemudian reboot

7. masuk ke root, kemudian dial modem smart
# wvdial smart

8. Rubah file /etc/resolv.conf untuk menambahkan dns, disini biasanya saya pakai dns google
nameserver 8.8.8.8
nameserver 8.8.4.4

Semoga bermanfaat :D

Follow our blog on Twitter , become a fan on Facebook . Stay updated via RSS

1 komentar for " Smartfren CE682 di Fedora 17 "

  1. Kalau untuk fedora 20 ,gimana ya?

Leave a Reply